Kebahagian dengan kebesaran hati dalam diri kita, dapat dicapai dengan memberikan sesuatu kepada orang lain. Tujuan tersebut tidak selalu dengan memberikan bantuan berupa uang, sedangkan kita sendiri belumlah tentu tersedia dalam bentuk uang.
Mungkin teman kita membutuhkan dukungan atau kita ingin memberikan kontribusi untuk amal.
Namun untungnya uang bukanlah satu-satunya yang dapat kita berikan. Bahkan, mungkin bukan yang diharapkan bagi yang membutuhkan.
Untuk itu kita dapat melakukannya beberapa kemungkinan yang dapat dilakukan sebagai gantinya :
1. Meluangkan Waktu
Walaupun kita dalam keadaan miskin atau kaya kita mempunyai waktu 24 jam dalam setiap hari dan tujuh hari dalam setiap minggu. Tentunya kita dapat meluangkan waktu satu atu dua jam untuk seseorang yang benar-benar membutuhkannya.
Misalnya :
Melawat anak seorang teman yang sedang gawat di ICU.
Mengunjungi teman atau tetangga di rumah sakit
Kegiatan sukarela untuk badan amal lokal.
2. Berbagi Keterampilan
Tentunya kita mempunyai satu set keterampilan yang berguna terutama berhubungan dengan pekerjaan sehari hari anda, minat tertentu di suatu bidang atau hoby.
Kita dapat memberikan bantuan praktis. Berbagi ketrampilan kita dapat menyelamatkan seseorang untuk tidak menghabiskan banyak uang akibat membuat kesalahan.
Misalnya :
Seorang montir, memberikan saran mengenai bagaimana cara memilih kwalitas ban yang baik dan sesuai bagi kendaraannya.
Seorang yang memiliki hobi masak, memberikan masukan cara yang praktis, cepat dan enak untuk membuat makanan tertentu.
Menolong mengantar tetangga yang sudah tua ke toko.
3.Memberikan Dorongan semangat
Dorongan semangat yang tidak disangka ternyata dapat membuat kehidupan seseorang berubah.
Tidak perlu keahlian khusus untuk mendorong seseorang, atau bahkan waktu banyak. Sebuah kata yang manis, atau catatan sederhana, bisa membuat perbedaan besar.
Ada seorang penjahit yang menekuni bidangnya, telah bertahun tahun hanya cukup untuk menghidupi dirinya. Datanglah seseorang yang memberikan dorongan semangat agar lebih dapat mengembangkan usahanya untuk membuat sendiri pakaian pakaian yang diperlukan oleh kebanyakan orang. Dari sedikit perubahan yang ia lakukan kemudian berkembang hingga dapat melebarkan sayapnya menjadi perusahaan konveksi yang besar.
4. Memberikan / meminjamkan Barang
Kita sering memiliki memiliki alat atau peralatan yang sudah tidak sesuai dengan mode /trend masa kini. Barang tersebut tidak digunakan lagi oleh kita, tetapi mungkin masih ada yang masih membutuhkannya.
Misalnya :
Komputer, TV, HP yang sudah tidak digunakan.
Kita dapat memberikan atau meminjamkan kepada seseorang yang membutuhkan.
Dari pada komputer atau monitor lama tak terpakai memenuhi rumah, alangkah baiknya di amalkan ke seorang teman atau tetangga yang senang menerimanya.
5. Memberikan Informasi atau saran.
Carilah kesempatan untuk berbagi informasi yang berguna: mungkin di komunitas Anda, di tempat kerja Anda, bahkan di dalam keluarga Anda.
Misalnya:
Kita banyak tahu tentang topik tertentu.
Kita mungkin memiliki rak yang penuh buku yang dapat dipinjamkan, atau sejumlah bookmarked posting blog pada komputer Anda.
Teman atau kerabat sedang mengejar pekerjaan tertentu , tetapi mereka mungkin tidak tahu ke mana harus meminta saran dan informasi.
vertex island
Kamis, 16 Februari 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar